Bismillahhirrohmanirrohim
Assalaamu’alaikum Warrohmatullohi Wabarokatuh
Universitas Al Azhar Indonesia melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) bekerjasama dengan Suku Dinas Pendidikan Wilayah I & 2 wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Pusat serta Seksi Pendidikan Madrasah Jakarta Selatan mengadakan Kegiatan “Sharing for Indonesia” dengan tema “DARI UAI UNTUK NEGERI, SEMANGAT BERBAGI DI MASA PANDEMI“, untuk Guru SMA/SMK/MA dan PAUD/TK. Kegiatan ini dirancang sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat dan implementasi keilmuan para Dosen UAI untuk berbagi informasi, pengalaman dan pengetahuan bagi kemajuan pendidikan di Indonesia walaupun di dalam masa pandemi.
Acara ini dibagi menjadi 3 hari penyelenggaraan dalam 2 minggu pelaksanaan, yaitu tangal 24-25 September, dan 2 Oktober 2021, acara S4I dibuka oleh Pimpinan Universitas Al Azhar Indonesia yaitu Rektor Universitas Al Azhar Indonesia Prof. Dr. Ir. Asep Saefuddin, M.Sc. Beliau menyempatkan kehadiran di dalam kesibukannya untuk memberikan sambutan serta membuka Acara Sharing For Indonesia.
Penyelenggaraan acara Sharing For Indonesia periode ke-15 mengikuti perkembangan pandemi yang masih terjadi sampai saat ini, yaitu menggunakan aplikasi zoom. Walaupun pelaksanaan tidak dilakukan secara langsung seperti biasanya yang dilakukan di Universitas Al Azhar Indonesia, Alhamdulillah antusias serta respon peserta sangat baik atas terselenggaranya Acara Sharing For Indonesia Periode ke-15.
- Hari pertama tanggal 24 September 2021, Kegiatan Sharing For Indonesia dihadiri Peserta dari Sudin Pendidikan Wilayah 1 & 2 Jakarta Selatan, dan juga dari Seksi Pendidikan Madrasah Jakarta Selatan. Mulai dari Tingkat SMA, SMK, dan MA akan mendapatkan Kegiatan Sharing For Indonesia dari 5 Prodi, yaitu Prodi Teknologi Pangan dengan judul kegiatan “Pelatihan Pembuatan Minuman Probiotik “Coconut Water Kefir” sebagai Bagian dari Pengayaan Materi Proses Fermentasi”, Prodi Akuntansi dengan judul kegiatan “Sosialisasi Tentang Sumber Penerimaan Negara Perspektif Syariah”, Prodi Ilmu Komunikasi dengan judul kegiatan “Kecerdasan Emosi Generasi Milenial dalam Berkomunikasi Di Era Digital”, Prodi Ilmu Hukum dengan judul kegiatan “Peningkatan Ekonomi Pada Masa Pandemic covid 19 dalam Perspektif Ekonomi Islam” dan Prodi Pendidikan Agama Islam dengan judul kegiatan “Wawasan Pranikah Tinjauan Islam: Mengupas segala hal seputar pernikahan; sebelum, sedang dan sesudah”.
- Hari kedua tanggal 25 September 2021, Kegiatan Sharing For Indonesia dihadiri Peserta dari Sudin Pendidikan Wilayah 1 & 2 Jakarta Pusat, dan juga dari Komunitas. Mulai dari Tingkat SMA, SMK, PAUD, dan Umum akan mendapatkan Kegiatan Sharing For Indonesia dari 7 Prodi Prodi Teknik Industri dengan judul kegiatan “Pelatihan Statistika dalam Metodologi Penelitian untuk Siswa SMA dan SMK”, Prodi Psikologi dengan judul kegiatan “Meningkatkan prestasi belajar dengan Brain Gym”, Prodi Bimbingan Konseling Islam dengan judul kegiatan “Manajemen Stres Berbasis pada Kesadaran Diri di Masa Pembelajaran Jarak Jauh”, Prodi Bahasa dan Kebudayaan Tiongkok dengan judul kegiatan “Metode dan Strategi Pembelajaran Daring Interaktif”, Prodi Pendidikan Anak Usia Dini dengan judul kegiatan “Pelatihan Pembuatan Video Pembelajaran Menggunakan Aplikasi Digital”, prodi Bahasa dan Kebudayaan Inggris dengan judul kegiatan “Sosialisasi tentang Membersamai Anak dalam Pendidikan” dan Prodi Manajemen dengan judul kegiatan “Pelatihan Pengelolaan dan Pembuatan Laporan Keuangan untuk UMKM” melaksanakan kegiatan Sharing For Indonesia.
- Hari ketiga tanggal 2 Oktober 2021, Kegiatan Sharing For Indonesia dihadiri peserta MGMP. Mulai dari berbagai tingkat pendidikan maupun umum mendapatkan kegiatan dari prodi Bahasa dan Kebudayaan Jepang dengan judul “Aktifitas Kelas Dengan Pemanfaatan Cerita Rakyat/Dongeng Jepang (Mukashi Banashi)”.
Alhamdulillah acara Sharing For Indonesia terselenggara dengan baik dan menyenangkan, Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat bagi seluruh peserta dan menjadi ladang amal yang berkah bagi para Dosen UAI dan Panitia. Dan semoga kerjasama yang terjalin antara UAI dan Sudin Pendidikan Jakarta Selatan, dan Sudin Pendidikan Jakarta Pusat bisa ditingkatkan lebih baik lagi, Aamiin Ya Robbal ‘Alamin.
Wassalammu’alaikum Warrohmatullohi Wabarokatuh