Bismillah
Assalammu’alaikum Warrohmatullohi Wabarokatuh
Universitas Al Azhar Indonesia melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) bekerjasama dengan Suku Dinas Pendidikan Wilayah I dan II Jakarta Selatan dan juga Suku Dinas Pendidikan Wilayah I dan II Jakarta Pusat, dan juga MGMP mengadakan Kegiatan “Sharing for Indonesia” untuk Guru SMA/SMK dan PAUD/TK. Kegiatan ini dirancang sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat dan implementasi keilmuan para Dosen UAI serta sebagai wujud dari tanggung jawab untuk berbagi informasi, pengalaman dan pengetahuan bagi kemajuan pendidikan di Indonesia.
Acara ini dibuka oleh Rektor Universitas Al Azhar Indonesia Bapak Prof. Dr. Ir. Asep Saefuddin, M.Sc pada hari pertama. sedangkan untuk hari kedua dan ketiga dibuka oleh Kepala LPPM Universitas Al Azhar Indonesia, Ibu Dr. Dewi Elfidasari, M.Si. Untuk penyelenggaraan acara Sharing For Indonesia ke-12 ada peningkatan dalam hal jumlah peserta dan wilayah yang diundang dan terekap yaitu penambahan peserta di wilayah Jakarta selatan I dan II dan Jakarta pusat I dan II, Wilayah Tanggerang, dan dari wilayah bekasi. serta semua prodi di universitas al azhar indonesia mengikuti kegiatan S4I periode ini.
Kegiatan ini adalah periode ke-12 dan berlangsung selama 3 hari yaitu tanggal 11, 12, dan 13 Februari 2020 dengan rangkaian acara sebagai berikut:
- Hari pertama tanggal 11 Februari 2020 untuk Klaster Sains dan Teknologi, dosen-dosen dari program studi Teknik Industri, Teknik Elektro, Informatika, Teknologi Pangan, Gizi, dan Biologi memberikan pelatihan untuk guru bidang studi Fisika, Siswa/I IPA dan umum, serta Guru mata pelajaran umum.
- Hari kedua tanggal 12 Februari 2020 untuk Klaster Pranata Sosial, dosen-dosen dari program studi Akuntansi, Manajemen, Ilmu Komunikasi, Hubungan internasional, Magister Hukum dan Ilmu Hukum memberikan pelatihan untuk guru bidang Ekonomi, Akuntansi, Guru-Guru bidang umum
- Hari ketiga tanggal 13 Februari 2020 untuk Klaster Humaniora, dosen-dosen dari program studi PAUD, Psikologi, Bimbingan Konseling Islam, Pendidikan Agama Islam, Bahasa Mandarin dan Kebudayaan Tiongkok, Bahasa dan Kebudayaan Inggris, Bahasa dan Kebudayaan Jepang dan Bahasa dan Kebudayaan Arab. memberikan pelatihan untuk guru dan murid bidang studi PAUD, Guru BK, Guru PAI, Guru Bahasa Mandarin, Bahasa inggris, Bahasa Arab/Agama Islam dan guru Bahasa Jepang. .
Alhamdulillah acara ini pun terselenggara dengan baik dan menyenangkan, Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat bagi seluruh peserta dan menjadi ladang amal yang berkah bagi para Dosen UAI dan semoga kerjasama yang terjalin antara UAI dan Sudin Pendidikan Wilayah I dan II Jakarta Selatan, dan Sudin wilayah I dan II Jakarta Pusat agar bisa lebih ditingkatkan lebih baik dan erat lagi, Aamiin Ya Robbal ‘Alamin.
Wassalammu’alaikum Warrohmatullohi Wabarokatuh